Media Banjarmasin
Home Berita Sarawak Tourism Board Meningkatkan Upaya Menjadi Destinasi Wisata Pilihan Pasar Indonesia

Sarawak Tourism Board Meningkatkan Upaya Menjadi Destinasi Wisata Pilihan Pasar Indonesia

1. BAPAK LAODE SYAWALLUDIN – Sr. Marketing Executive, Malaysia Healthcare Tourism Council (Indonesia) 2. BAPAK SURIYA CHARLES BUAS – Deputy Chief Executive Officer of Sarawak 3. IBU HAJAH DEWI RESTINA – Ketua Dewan Perwakilan Daerah ASITA, Kalimantan Selatan 4. BAPAK HAMDAN MOHAMAD – Head of Sarawak Affairs, Air Asia

Banjarmasin – mediabanjarmasin.com, Sarawak Tourism Board (STB) dengan tekad kuat berusaha menjadikan Sarawak sebagai destinasi pariwisata pilihan bagi para wisatawan Indonesia. Salah satu langkah nyatanya adalah menggelar tur promosi ke tiga kota besar di Indonesia, yaitu Jakarta, Balikpapan, dan Banjarmasin.

Dalam kunjungannya ke Indonesia, Deputy Chief Executive Officer Suriya Charles Buas mengungkapkan bahwa tur promosi ini merupakan inisiatif dari Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC). “Kota Banjarmasin menjadi tujuan terakhir dalam rangkaian kunjungan kami, setelah sebelumnya kami singgah di Jakarta dan Balikpapan,” ungkapnya dalam wawancara dengan awak media pada Kamis, 21 September 2023.

Selain memperkenalkan potensi wisata di Sarawak, roadshow ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara dua kota yang memiliki ciri khas tersendiri ini. Suriya Charles Buas menjelaskan, “Kami mengundang para wisatawan untuk menjelajahi pesona alam Sarawak, menjumpai kekayaan warisan budaya, dan merasakan pelayanan yang hangat dan ramah.”

Roadshow ini memiliki dampak positif dalam mendorong kunjungan wisatawan Indonesia ke Sarawak, mengingat adanya promosi langsung antara Jakarta, Balikpapan, Banjarmasin, dan Sarawak. Suriya Charles Buas juga menyoroti kontribusi AirAsia dalam memfasilitasi perjalanan wisatawan Indonesia ke Sarawak, baik untuk keperluan kesehatan, liburan, rekreasi, maupun pemesanan kerajinan tangan khas Sarawak dalam upaya pengembangan pariwisata di wilayah tersebut.

Saat ini, wisatawan Indonesia dapat menikmati penerbangan langsung dari Jakarta ke Kuching dengan AirAsia pada setiap hari Selasa, Kamis, dan Sabtu. Sarawak mencatat pertumbuhan kunjungan yang signifikan dari Indonesia pada paruh pertama tahun 2023, dengan lebih dari 200.000 kedatangan, mengalami lonjakan yang mencolok dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2022 yang hanya mencapai 46.000 kunjungan.

Selain itu, rombongan tur juga memperkenalkan beberapa acara ikonis yang akan digelar di Sarawak, seperti Sarawak International Dragon Boat Regatta (27-30 Oktober 2023), Sarawak Regatta (3-5 November 2023), dan perayaan malam tahun baru yang selalu meriah di Kuching setiap tahunnya. STB yakin bahwa ini akan menarik lebih banyak wisatawan Indonesia untuk menjelajahi pesona Sarawak.

Ketua DPD Asosiasi Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA), Hj Dewi Restina, sangat menyambut baik kedatangan Sarawak Tourism Board (STB) ke Kota Banjarmasin. Dia berharap kerjasama ini akan terus berkembang dan tidak hanya berhenti pada tahap ini. Dewi Restina juga mengundang para wisatawan untuk menikmati berbagai atraksi wisata di Kota Banjarmasin, termasuk Pasar Terapung yang merupakan salah satu pasar tradisional unik di kota ini.

Comment
Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ad